Redaksi+

Timeline Redaksi+

pemprov kaltim
10 bulan lalu

Kemendagri Apresiasi Kinerja Pemprov Kaltim, Penanganan Kemiskinan Diacungi Jempol

Pemprov Kaltim di bawah kepemimpinan Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik mendapat apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri, khususnya dalam penanganan kemiskinan ekstrem. Hal ini adalah satu dari 10 indikator prioritas Kaltim periode Oktober hingga Desember 2023. Kesemuanya adalah kesehatan, stunting, layanan publik, kemiskinan ekstrem, inflasi, BUMD, penyerapan anggaran, perizinan, kegiatan unggulan, dan pengangguran. Akmal […]

WHO menyebut virus COVID-19 tidak akan hilang
10 bulan lalu

Kasus Penularan Covid Tinggi, Prokes Harus Diperketat

Kasus positif Covid-19 di Kalimantan Timur masih menunjukkan tingkat penularan yang masih tinggi. Namun di sisi lain jumlah kasus sembuh terus mengalami peningkatan. Untuk memutus mata rantai penularan masyarakat harus terus menerapkan secara ketat Protokol Kesehatan (Prokes) yang ditetapkan Pemerintah. Berdasarkan rilis Dinas Kesehatan Prov Kaltim jumlah pasien terkonfirmasi positif per  7 Januari 2024 bertambah […]

citra niaga
10 bulan lalu

Revitalisasi Citra Niaga Ditarget Rampung Akhir Januari

Revitalisasi kawasan destinasi wisata belanja legendaris Citra Niaga terus berjalan. Meski nampaknya progress revitalisasi ini meleset dari target awal.   Pemerintah Kota Samarinda sudah melakukan perbaikan sejak Juli 2023 lalu. Mulai dari rehab kios, pembangunan median jalan, hingga taman. Proses revitalisasi pasar sekaligus tempat wisata Citra Niaga ini akan jadi ikon baru Ibu Kota Kaltim: […]

rainbow slide
10 bulan lalu

Rainbow Slide Pertama di Kaltim, Hanya di Emastri Park Batuah

Emasti Park Batuah, salah satu destinasi wisata di Kutai Kartanegara yang berlokasi di Jl. Soekarno-Hatta KM 17 Desa Batuah meluncurkan permainan baru, yakni Rainbow Slide. Selain wahana tersebut terdapat juga wahana lain yang masih dalam tahap perkembangan seperti pembangunan kolam berenang, mini soccer, dan kolam pemancingan. Kepala Desa Batuah Abdul Rasyid mengatakan, wahana Rainbow Slide […]

wisata kukar
10 bulan lalu

Kukar Kaya Wisata dan Budaya, Aksesibilitas Terbatas

Kutai Kartanegara termasuk daerah di Kaltim yang kaya akan destinasi wisata. Namun masih banyak potensi wisata di sana yang belum terekspose. Aksesnya pun masih cenderung sulit. Provinsi Kalimantan Timur memiliki begitu banyak destinasi wisata. Tersebar di berbagai kabupaten dan kota. Termasuk di wilayah Kutai Kartanegara (Kukar). Kabupaten Kukar dengan luas wilayah 27.263,10 kmĀ² itu punya […]

pariwisata
10 bulan lalu

Akmal Malik: Pariwisata Potensi PAD yang Perlu Dikembangkan

Provinsi Kalimantan Timur memiliki potensi pariwisata yang sangat besar. Provinsi ini memiliki kekayaan alam yang beragam, mulai dari hutan hujan tropis, pegunungan, hingga laut. Selain itu, Kaltim juga memiliki budaya yang beragam. Melihat itu, Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik mengungkapkan bahwa sektor pariwisata menjadi salah satu potensi pendapatan daerah yang perlu dikembangkan. “Kita bersyukur […]

mahasiswa demo tambang ilegal
10 bulan lalu

Tambang Ilegal Masih Marak, Mahasiswa Demo Sampaikan 5 Tuntutan

Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Penggerak dan Pembatu melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Gubernur Kaltim, Kamis (4/1/2024). Mereka memprotes praktik pertambangan batu bara ilegal yang masih marak di Bumi Etam. “Kami ingin ada resolusi untuk Kaltim kedepannya mengingat hari ini persoalan sumberdaya alam yang di curi masih seringkali terjadi,” kata Humas Aksi, […]

revitalisasi pasar pagi
11 bulan lalu

Merasa Tak Dilibatkan, 48 Pemilik Ruko di Pasar Pagi Menolak Pindah

Rencana Pemerintah Kota Samarinda untuk membangun ulang Pasar Pagi Samarinda masih diadang polemik. Setelah gejolak dengan pedagang di Pasar Pagi, kini pemerintah dihadapkan dengan para pedagang yang menempati ruko di Jalan KH Mas Tumenggung. Mereka ikut terdampak sebab persis di sebelah pasar yang nantinya akan diperluas. Ada sekitar 48 ruko dengan Sertifikat Hak Milik (SHM) […]

PEMILU 2024
11 bulan lalu

Jangan Lupa, Cek dan Pastikan Nama Masuk DPT sebelum Pemilu 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) meminta masyarakat mengecek namanya secara daring, untuk memastikan telah termuat dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pemilu 2024. Ajakan itu disampaikan menyusul beredarnya video di media sosial X atau Twitter bahwa ada ratusan warga negara Indonesia di Kuala Lumpur, Malaysia, mengklaim tidak masuk daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024. “Kepada semua […]

subsidi pupuk
11 bulan lalu

Atasi Kekurangan, Pemerintah Tambah Subsidi Pupuk Rp 14 Triliun

Pemerintah akan menambah subsidi pupuk sebesar Rp14 triliun pada tahun 2024. Ini dilakukan untuk menutup kekurangan pupuk yang ada di lapangan. “Di 2024 ini, saya sudah ngomong ke Menteri Keuangan agar subsidi pupuk ditambahkan senilai angka hitung-hitungan kita Rp14 triliun, harus ditambah,” kata Presiden RI Joko Widodo saat pembinaan petani se-Jawa Tengah di Gelanggang Olahraga […]