Buka Pesparawi II 2023, Pj Gubernur: Ajang Membangun Persaudaraan Warga Kaltim
Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik membuka Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Provinsi Kalimantan Timur II Tahun 2023, di Convention Hall Samarinda, Kompleks Gelora Kadrie Oening Samarinda, Jalan Wahid Hasyim Samarinda, Selasa 14 November 2023 malam.
Pemerintah Provinsi Kaltim sangat mengapresiasi pesta paduan suara bagi umat Kristen. Menurut Akmal, Pesparawi adalah bagian pembinaan mental dan spiritual, moral dan etika umat Kristen.
“Selamat kepada peserta yang telah menyiapkan diri untuk bersaing meraih juara. Pemprov Kaltim mengapresiasi. Semoga memberikan manfaat besar bagi keluarga besar persatuan gereja yang hadir, terutama generasi muda,” kata Akmal Malik.
Bagi Akmal, lomba paduan suara ini bagian dari seni yang diharapkan dapat meningkatkan semangat generasi muda untuk kreatif.
Bahkan, program ini wahana perwujudan iman umat Kristen dalam kehidupan berjemaat, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
“Kami bersyukur dan bahagia. Semoga Pesparawi II Provinsi Kaltim berjalan sukses hingga penutupan,” harapnya.
Selain itu, Akmal menjelaskan, perlombaan bukan ajang kompetisi biasa. Ini juga memperkuat tali silaturahmi dan menunjukkan kecintaan lagu dan musik rohani, bahkan memperkuat kerukunan umat beragama.
“Kita harap ini menjadi ajang membangun persaudaraan. Apalagi, lomba ini tak terukur. Harapannya, bukan hanya jadi ajang perlombaan, tetapi mampu menjadi ajang membangun amal dan keimanan,” ungkapnya.
Ketua Panitia Pesparawi Provinsi Kaltim 2023 Dr Yulianus Henock menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan serta perhatian Pemerintah Provinsi Kaltim.
Ajang rutin tahunan tingkat Provinsi Kaltim ini dlselenggarakan sejak 14-16 November 2023 akan dipusatkan di Convention Hall Samarinda.
Kegiatan keagamaan selama tiga hari ini diikuti ribuan peserta dari delapan kabupaten dan kota, kecuali Kabupaten Berau dan Kota Bontang.
“Pesparawi akan mempertandingkan 12 mata lomba,” sebutnya.
Hadir Kepala Kanwil Kementerian Agama Kaltim H Abdul Kholiq, OPD terkait Pemprov Kaltim dan Pemkot Samarinda, Anggota DPR RI, DPD RI dan tokoh agama Provinsi Kaltim. (jay/yans/adpimprovkaltim/red)
BACA JUGA