Kecamatan Bengalon Sudah Punya Tempat Penyimpanan Arsip

kecamatan bengalon berbenah kearsipan

Pemerintahan Kecamatan Bengalon sudah memiliki tempat penyimpanan arsip. Padahal, terbilang baru menjalani tertib kearsipan.

Sebab sistem kearsipan penting dalam lingkungan pemerintahan, baik tingkat pemerintahan terendah sekalipun. Apalagi kerap berhadapan langsung dengan pelayanan terhadap masyarakat.

Pemerintah Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur termasuk kecamatan yang tengah berbenah dalam masalah arsip. Mereka sedang menuju tertib penataan dan pengelolaan kearsipan di lingkungannya. Dengan memperdalam ilmu kearsipan beberapa waktu lalu.

Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Bengalon Ahmad Rasyidi mengaku bahwa tertib arsip dalam hal ini melakukan penataan dan pengelolaan arsip memang penting. “Ternyata kearsipan sangat penting dalam mengelola sebuah ke-administrasi-an di lingkungan sebuah pemerintahan.”

Mereka belajar ilmu kearsipan mulai dari dasar. Juga penerapan secara teknis kearsipan hingga konsultasi masalah kearsipan yang biasa dialami. Agar bisa langsung diterapkan di kantor kecamatan.

Ahmad Rasyidi bilang, meski pihaknya memang masih masih kurang dalam penetaan dan pengelolaan namun sudah siap secara fasilitas meski belum menyamai dengan record center besar.

Namun mereka sudah memiliki filling cabinet alias lemari khusus untuk menyimpan arsip. Menjadi langkah awal bagi Kecamatan Bengalon untuk terus memperbaikinya sistem kearsipan di sana.

“Kalau sesuai aturan belum, kalau penyimpanan kami sudah punya. Terutama bidang keuangan, karena  cukup sensitif,” tambah Ahmad Rasyidi, Jumat 10 November 2023.

Secara bertahap, para pegawai Kecamatan Bengalon akan mulai menggunakan ilmu yang mereka bawa untuk memperbaiki sistem kearsipan di sana. Agar efesiensi dan efektivitas kerja bisa lebih tercapai. “Sebab merupakan pilar penentu dalam peningkatan pertumbuhan ekonomi di suatu wilayah,”  pungkasnya. (jek/nus)

ADVERTORIAL DINAS PERPUSTAKAAN & KEARSIPAN KALTIM

Tinggalkan Komentar