Legislator Kaltim Ajak Warga Paser Jaga Persatuan Jelang Tahun Politik

Legislator

, Sukmawati mengajak masyarakat Kabupaten Paser menjaga persatuan menjelang tahun politik ini.

Hal tersebut disampaikannya saat melaksanakan Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Sosbang) di Desa Olung, Kecamatan Long Ikis, Kabupaten Paser, Sabtu, 21 Januari 2023.

Wakil rakyat dari dari dapil Paser dan PPU ini mengatakan, sosialisasi seperti ini sangat penting untuk terus diingatkan kepada masyarakat. “Berbagai macam suku di wilayah ini sangat beragam. Ada dari NTT, NTB, Sulawesi, Jawa, sampai dari suku asli Paser,” jelas Sukma saat dihubungi via pesan singkat WhatsApp.

“Dengan adanya sosbang ini, akan memperkuat persatuan masyarakat yang ada. Semua suku harus menjadi satu kesatuan yang utuh.” sambungnya.

Menurutnya, pemahaman tentang keberagaman harus selalu dipelihara untuk merangkul semua elemen masyarakat demi NKRI.

“Perbedaan adalah sebuah rahmat. Sudah semestinya rahmat itu dimaknai dengan saling melengkapi, membangun, dan memperbaiki, bukannya malah terjadi perpecahan. Contoh rasa kepedulian kita antar sesama. Itu juga mencerminkan sifat kemanusiaan kita yang bertujuang untuk saling menguatkan terhadap sesama,” terang politisi PAN ini.

Ia menilai, dengan adanya rasa kebhinekaan pada diri. Membuat kita akan terhindar dari perpecahan dan mendekatkan dengan sifat gotong royong ditengah masyarakat. Tanpa melihat latar belakang suku dan agama.

“Sikap toleransi antar pebedaan agama, suku, budaya hingga bahasa akan meningkatkan rasa persaudaraan sehingga terhindar dari kesalahpahaman.”

Sukma bilang, apabila semua masyarakat Indonesia khususnya Paser menerapkan sikap toleransi, maka rasa nasionalisme akan meningkat.

“Negara yang maju adalah negara yang masyarakatnya dapat saling menghargai perbedaan.”

Ia tak lupa mengingatkan kepada masyarakat Paser, agar tidak mudah terprovokasi pada hal-hal yang kemungkinan dapat mengganggu kestabilitas keamanan dan kedamaian di daerah.

“Apa lagi kita mau memasuki tahun politik. Jangan sampai karena pilihan kita beda, kita jadi bermusuhan,” tegas Sukma.

Dalam sosbang kali ini, Sukmawati juga menggandeng beberapa narasumber yang ahli dibidangnya masing-masing. Seperti Kabid Politik Dalam Negeri dan Organisasi Masyarakat Kesbangpol Paser Achmad Hartono. Dan juga Guru PKN SMK PGRI 2 Tanah Grogot Syahruddin Yahya. (kf)

Tinggalkan Komentar