ASKOMPSI Rayakan HUT Ke-6 di Sela Semnas Seri III di Semarang
Asosiasi Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Seluruh Indonesia (ASKOMPSI) merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 bertepatan momen Seminar Nasional Seri III yang digelar di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Perayaan secara sederhana dengan pemotongan tumpeng sebagai bentuk rasa syukur atas eksistensi asosiasi kedinasan yang telah memasuki usia ke-6 ini. ASKOMPSI sendiri berdiri pada 27 September 2018.
Penjabat (Pj) Gubernur Jateng Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana secara khusus memberikan ucapan selamat untuk hari jadi ASKOMPSI tahun ini. Ia berharap, ASKOMPSI sebagai forum yang mewadahi aspirasi Diskominfo se-Indonesia dapat memberikan kontribusi pada pengembangan transformasi digital nasional.
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun untum ASKOMPSI yang keenam. Tidak semua dinas punya asosiasi seperti ini. Semoga ASKOMPSI bisa semakin matang dalam berorganisasi dan berkontribusi positif dalam transformasi digital menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya saat memberikan Keynote Speech di Semnas Seri III ASKOMPSI di Patra Hotel & Convention Semarang, Kamis (26/9/2024).
Pj Gubernur Jateng, Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana memimpin prosesi pemotongan tumpeng lalu menyerahkan potongan pertama kepada Ketua ASKOMPSI, Muhammad Faisal. Sebagai simbol ucapan selamat kepada ASKOMPSI.
Testimoni ucapan dirgahayu juga diberikan oleh beberapa tokoh dan pejabat pemerintahan pusat dan daerah sebagai mitra kerja ASKOMPSI. Salah satunya, datang dari Dirjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri Restuardy Daud.
“Semoga ASKOMPSI bisa terus bersinergi membangun inovasi dan sumbangsih pemikiran dalam mendorong digitalisasi sektor pemerintahan di Indonesia,” kata Restuardy. (KRV/pt) sumber: Diskominfo Kaltim.
BACA JUGA