LOKAL+

Universitas Terbuka Kaltim Diharapkan Cetak SDM Unggul

Sekda Provinsi Kaltim Sri Wahyuni saat mewakili Gubernur Kaltim Isran Noor di Wisuda Daerah Universitas Terbuka Kaltim Periode II Tahun 2022, Ahad (20/11/2022).

Unievrsitas Terbuka (UT) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) diharapkan mampu mencetak SDM unggul, produktif dna berdaya saing.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kaltim Sri Wahyuni saat mewakili Gubernur Kaltim Isran Noor dalam menghadiri Wisuda Daerah Universitas Terbuka Kalimantan Timur Periode II Tahun 2022, Ahad (20/11/2022).

Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kaltim menyampaikan ucapan selamat kepada Universitas Terbuka yang telah menyelenggarakan wisuda dan pelatikkan bagi mahasiswanya.

“Pemerintah Provinsi Kaltim mengapresiasi Universitas Terbuka UPBJJ Samarinda yang selama ini dengan kesungguhannya turut mencptakan sumber daya manusia unggul dan berkualitas untuk menjawab tantangan masa depan dan mewujudkan Kaltim yang maju dan sejahtera,” katanya.

Acara wisuda dan pelantikan sarjana Universitas Terbuka Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Samarinda bertema Era Baru, Semangat Baru Dalam Tatanan Universitas Terbuka Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum digelar di Plenary Hall Sempaja Samarinda.

Sekda menambahkan, kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim membuka mata dan pikiran semua untuk bisa mengubah pola pikir dan wawasan yang berskala luas, nasional bahkan global.

“Maka, kita perlu SDM yang maju dan modern agar produktif dan berdayasaing yang seharusnya dapat dilakukan oleh orang-orang terdidik dan kompeten,” ungkapnya.

Sekda menjelaskan bahwa Kaltim patut berbangga sebab Universitas Terbuka telah banyak berkontribusi pendidikan di tanah air.

Menurut dia, sesuai disampaikan Direktur Universitas Terbuka Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Samarinda bahwa Universitas Terbuka merupakan perguruan tinggi dengan jumlah mahasiswa terbanyak dan menerima mahasiswa baru terbanyak serta meluluskan wisudawan/wisudawati terbanyak di Indonesia.

“Ini artinya UT memberikan kontribusi untuk meningkatkan kualitas SDM di Kaltim bahkan Indonesia,” ujarnya.

Kalimantan Timur sebagai mitra strategis IKN yang saat ini dipimpin Kepala Otorita, tentu kedepannya akan dipenuhi orang-orang yang kompeten dibidangnya dari berbagai daerah di Indonesia, baik ASN maupun non ASN serta tenaga kerja lainnya.

Oleh karenanya, lanjutnya, semua berharap masyarakat Kaltim lah yang akan mengisi IKN, baik untuk penyelenggaraan pemerintahan maupun bidang kerja dan usaha lainnya.

“Sehingga pendidikan tidak bisa dikesampingkan tetapi diutamakan, agar SDM kita tidak saja cerdas dan berkualitas, namun kreatif, inovatif, produktif dan terampil di bidangnya,” harapnya.

Acara wisuda dan pelantikan diikuti sebanyak 500 orang dari 1.183 wisudawan/wisudawati jenjang diploma, sarjana dan pasca sarjana dari Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan Program Pascasarjana. (tm)

Comments

POPULER

To Top